Fakultas Ilmu Kesehatan (FIKES) telah sukses melaksanakan sharing session bertajuk Designing Robust Randomized Controlled Trials (RCTs): Sharing & Discussion Session bersama . Kegiatan ini dilaksanakan pada Selasa, 06 Januari 2026, bertempat di Ruang Rapat FIKES Blok C Lantai II, UNAS Pejaten, bersamaan dengan rangkaian Coffee Morning bulanan FIKES.
Dalam sesi ini, Bdn. Shinta Novelia yang merupakan PhD Scholar di Taipei Medical University serta penerima Taiwan Ministry of Education (MOE ELITE) Scholarship memaparkan secara komprehensif prinsip-prinsip fundamental dalam perancangan Randomized Controlled Trial (RCT) sebagai desain penelitian dengan tingkat evidensi tertinggi dalam praktik keperawatan dan kebidanan berbasis bukti.
Materi yang disampaikan meliputi pemilihan desain studi dan tingkat evidensi, penentuan peserta dan setting penelitian, pemilihan intervensi dan pembanding, penetapan outcome utama dan sekunder, randomisasi dan allocation concealment, penerapan blinding, perhitungan ukuran sampel (power analysis), hingga prinsip analisis data dan pelaporan RCT sesuai pedoman CONSORT. Pemaparan diperkuat dengan contoh konkret RCT dari jurnal internasional bereputasi (Q1), sehingga memudahkan peserta memahami penerapan konsep secara nyata.
Diskusi berlangsung interaktif, khususnya saat membahas pentingnya perencanaan RCT yang matang untuk meminimalkan bias, meningkatkan validitas hasil, serta memastikan temuan penelitian dapat diaplikasikan dalam praktik klinik dan kebijakan layanan kesehatan. Peserta juga mendapatkan pemahaman mengenai pentingnya konsultasi statistik sejak tahap awal perencanaan penelitian.
Kegiatan sharing session ini mendapat antusiasme tinggi dari para dosen FIKES dan diharapkan mampu meningkatkan kapasitas dosen dalam menyusun proposal dan publikasi penelitian eksperimental yang berkualitas internasional. Melalui kegiatan ini, FIKES Universitas Nasional menegaskan komitmennya dalam memperkuat budaya riset dan pengembangan keilmuan berbasis evidence-based practice di bidang kesehatan. (DA)


